Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hukum Tajwid Kata Allah, Begini Penjelasan Rinci, Cara Baca dan Contohnya
Advertisement . Scroll to see content

Hukum Bacaan Qalqalah Kubra

Senin, 18 Oktober 2021 - 20:24:00 WIB
Hukum Bacaan Qalqalah Kubra
Hukum bacaan qalqalah kubra merupakan bagian dalam ilmu tajwid agar bisa membaca Alquran dengan baik dan fasih. (Foto: ist)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Hukum bacaan qalqalah kubra yakni cara membacanya dengan memantulkan huruf di akhir kalimat dengan kuat. Huruf qalqalah ada lima yakni huruf ba (ب), jim (ج), dal (د), ta (ط), dan qaf (ق)  atau dapat disingkat dengan qatbujadin. 

Qalqalah dibaca ketika salah satu dari lima huruf itu mendapat sukun di tengah kalimat atau wakaf di akhir kalimat. 
Hukum bacaan qalqalah terdiri dari dua macam, yaitu qalqalah sugra (kecil) dan kubra (besar).

Qalqalah Kubro adalah setiap huruf qalqalah yang berada di akhir kalimat karena mendapat wakaf.

Sedangkan Qalqalah Sugra adalah setiap huruf qalqalah yang mendapat sukun di tengah kata atau kalimat.

Contoh bacaan qalqalah kubra ada dalam Surat Al Ikhlas ayat 1-4:

قُلْ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌۚ

Qul huwallaahu ahad. Cara membacanya huruf qalqalah kubra di akhir kalimat dipantulkan dengan kuat

اَللّٰهُ الصَّمَدُۚ

Allahush shomad

لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُوْلَدْۙ

Lam yalid walam yuulad

وَلَمْ يَكُنْ لَّهٗ كُفُوًا اَحَدٌ

Wa lam yakunlahuu kufuwan ahad 

Artinya: Katakanlah: "Dialah Allah, Yang Maha Esa. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala urusan. Dia tidak beranak dan tiada pula diperanakkan, dan tidak ada seorang pun yang setara dengan Dia". (QS. Al Ikhlas: 1-4).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut