Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Jonathan Frizzy Syok Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara, Begini Kondisinya
Advertisement . Scroll to see content

Kondisi Terkini Jonathan Frizzy Dipenjara gegara Vape Etomidate: Hidup Saya Hancur

Kamis, 18 September 2025 - 16:21:00 WIB
Kondisi Terkini Jonathan Frizzy Dipenjara gegara Vape Etomidate: Hidup Saya Hancur
Jonathan Frizzy merasa hidupnya hancur usai dipenjara gegara vape etomidate. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Aktor Jonathan Frizzy menyampaikan penyesalannya tersandung kasus dugaan vape isi obat keras berjenis etomidate. Hal itu disampaikan dalam sidang di Pengadilan Negeri Tangerang pada 17 September 2025.

"Bukan cuma menyesal, hidup saya hancur. Saya sudah nyesel, kecewa, marah atas semua kesalahan saya yang sudah saya perbuat dan di luar kemampuan saya juga," tegas pria yang akrab disapa Ijonk tersebut dalam persidangan.

Ijonk kemudian menjadikan kasus ini sebagai ajang refleksi diri. Apalagi, ia harus terpisah dari keluarga dan anak-anaknya selama dipenjara.

"Rasanya di dalam sini, saya jalani cuma bersyukur karena di luar kemampuan diri saya dan saya harus terpisah ya, terus jauh dari anak-anak, saya punya anak enam," katanya.

"Saya bilang saya hancur dan semoga ketika nanti saya bisa jadi contoh buat masyarakat di Indonesia kalau kasus saya ini untuk jadi pelajaran untuk semuanya," tambah kekasih Ririn Dwi Ariyanti.

Di akhir sidang dengan agenda keterangan terdakwa itu, Ijonk meminta maaf kepada masyarakat atas kesalahannya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut