Kaukus
Kaukus adalah pertemuan pribadi yang diselenggarakan oleh partai politik. Kegiatan ini diadakan di tingkat kabupaten (county), distrik, atau daerah. Sebagian besar peserta membagi diri menjadi kelompok-kelompok sesuai dengan calon yang mereka dukung. Pada akhirnya, jumlah pemilih di setiap kelompok menentukan berapa banyak delegasi yang dimenangkan masing-masing kandidat.
Pemerintah negara bagian dan daerah menentukan tanggal diadakannya pemilihan pendahuluan atau kaukus. Penentuan tanggal tersebut, termasuk jangka waktu antara pemilihan pendahuluan dan pemilihan umum, secara signifikan memengaruhi cara para capres memulai kampanye dan pilihan-pilihan yang mereka ambil mengenai bagaimana dan kapan dana kampanye dibelanjakan.
Menjelang pemilihan presiden, kemenangan dalam pemilihan pendahuluan yang diadakan pada awal tahun pemilihan, seperti yang terjadi di New Hampshire, juga dapat memengaruhi hasil pemilihan pendahuluan di negara-negara bagian berikutnya.
Editor: Ahmad Islamy Jamil
- Sumatra
- Jawa
- Kalimantan
- Sulawesi
- Papua
- Kepulauan Nusa Tenggara
- Kepulauan Maluku