Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pramono soal Kabar RS di Jakarta Tolak Rawat Warga Baduy Korban Begal: Tidak Benar!
Advertisement . Scroll to see content

Ketika Paus Fransiskus Berjabat Tangan dengan Spider-Man

Kamis, 24 Juni 2021 - 13:47:00 WIB
Ketika Paus Fransiskus Berjabat Tangan dengan Spider-Man
Paus Fransiskus berjabat tangan dengan pria berkostum Spider-Man saat pertemuan di Vatican City (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

ROMA, iNews.id - Momen langka Puas Fransiskus berjabat tangan dengan Spider-Man terekam di Vatican City, Rabu (23/6/2021). Saat itu Paus menggelar pertemuan pekanan di halaman San Damaso terkait pandemi Covid-19.

Sosok di balik kostum superhero itu adalah Mattia Villardita (28), warga Italia. Dia merupakan relawan yang bekerja untuk menghibur anak-anak pasien rumah sakit.
 
Pekerjaan itu sudah dilakoni Villardita sejak 4 tahun terakhir. Kostum Spider-Man didapatnya dari seorang seniman jalanan sebagai hadiah.

Dia menjelaskan sosok pahlawan sebenarnya bukan karakter yang dia perankan, melainkan anak-anak serta keluarga mereka yang telah melalui masa-masa sulit dan yakin harapan ke depan.

“Tapi superhero yang sebenarnya adalah anak-anak yang menderita serta keluarga mereka yang berjuang dengan begitu banyak harapan,” kata Villardita, kepada Vatican News.

Villardita sehari-hari bekerja di sebuah perusahaan logistik di Liguria, Italia. Dia juga memimpin asosiasi relawan untuk menghibur anak-anak di rumah sakit dengan berpakaian seperti superhero.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut