Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hari Kedua Aksi Warga Gembok Gerbang SMAN 5 Bukittinggi, Protes Hasil PPDB!
Advertisement . Scroll to see content

Penjelasan Disdik DKI Jakarta soal Syarat Usia yang Dikeluhkan Orang Tua Siswa

Jumat, 26 Juni 2020 - 13:50:00 WIB
Penjelasan Disdik DKI Jakarta soal Syarat Usia yang Dikeluhkan Orang Tua Siswa
Ilustrasi new normal di sekolah. (Foto: Antara-Syaiful Arif)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Dinas Pendidikan Pemprov DKI Jakarta meyakini syarat usia dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) sudah sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) No 44/2019. Dalam Permendikbud diatur bahwa Calon Peserta Didik Baru (CPDB) harus memenuhi persyaratan usia minimal untuk bisa mendaftar ke sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Nahdiana mengatakan, persyaratan usia minimal CPDB harus ditetapkan akibat faktor daya tampung sekolah. Misalnya daya tampung sekolah hanya sekitar 200, maka seleksinya selain dengan jarak adalah dengan usia.

"Jadi persyaratan usia harus dilakukan. Ini berkaitan dengan daya tampung sekolah," kata Nahdiana kepada wartawan, Jumat (26/6/2020). 

Nahdiana menjelaskan, dalam Permendikbud 44 Tahun 2019, persyaratan usia minimal pemenang hanya berlaku bagi jenjang TK dan SD. Pada Pasal 4 tertulis untuk TK kelompok A minimal usia CPDB sekitar 4 tahun dan untuk kelompok B usia 5 tahun.

Kemudian, Pasal 5 mengatur persyaratan usia minimal CPDB untuk SD yakni 7-12 tahun dengan usia paling rendah 6 tahun per 1 Juli. Sedangkan untuk jenjang SMP dan SMA/SMK hanya diatur usia maksimal peserta didik baru yakni 15 tahun untuk SMP dan 21 tahun untuk jenjang SMA.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut