Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Buronan Kasus Penculikan Anak asal Maroko Ditangkap Imigrasi di Jakarta
Advertisement . Scroll to see content

Pria Berjaket Ojol Penculik Bocah di Serpong Utara Ditangkap

Selasa, 10 September 2024 - 17:03:00 WIB
Pria Berjaket Ojol Penculik Bocah di Serpong Utara Ditangkap
Pria berjaket ojol yang menculik bocah di Serpong Utara, Tangsel, ditangkap. Dia berinisial MB. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG SELATAN, iNews.id - Polisi menangkap pria berjaket ojek online (ojol) yang menculik bocah di kawasan Jelupang, Serpong Utara, Tangerang Selatan (Tangsel). Pria berinisial MB (49) itu kini diperiksa secara intensif.

"Terduga pelaku berprofesi sebagai pengendara ojek online," kata Kapolres Tangsel AKBP Victor Inkiriwang, Selasa (10/09/24).

Dia mengungkapkan, pelaku ditangkap di Alam Sutera, Serpong Utara, pada Senin (9/9/2024) sekitar pukul 16.00 WIB. MB diburu usai identitasnya terkuak.

Sementara itu, Kasatreskrim Polres Tangsel AKP Alvino Cahyadi mengatakan modus pelaku menculik korban dengan mengajak berkeliling sekaligus mengiming-imingi sejumlah uang.

Selain itu, lanjutnya, pelaku juga diduga mencabuli korban.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut