Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : UI Tolak Putusan PTUN Batalkan Sanksi Promotor Disertasi Bahlil, Siap Banding
Advertisement . Scroll to see content

53.293 Peserta Bakal Ikuti UTBK SNBT 2023 di UI, Ini Ketentuan dan Dokumen yang Wajib Dibawa

Sabtu, 06 Mei 2023 - 18:10:00 WIB
53.293 Peserta Bakal Ikuti UTBK SNBT 2023 di UI, Ini Ketentuan dan Dokumen yang Wajib Dibawa
Aturan UTBK SNBT di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. (Foto: Instagram @univ_indonesia)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Universitas Indonesia (UI) akan menjadi salah satu pusat UTBK SNBT 2023. Disebutkan bakal ada 53.293 orang yang akan mengikuti seleksi di kampus ini.
Dalam keterangan resmi yang diterima iNews.id, Sabtu (6/5/2023), UI mempersiapkan 31 lokasi ujian dengan 1.927 unit komputer. Selain itu, akan ada juga 263 komputer cadangan yang dipersiapkan untuk antisipasi jika terjadi kendala.

UTBK akan dilaksanakan di dua tempat, yakni kampus UI Depok dan kampus UI Salemba. Kampus UI Depok akan menyediakan 22 lokasi, yakni di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom), Rumpun Ilmu Kesehatan (RIK), Fakultas Ilmu Budaya (FIB), dan fakultas lainnya.

Kemudian, ada 7 titik lokasi yang berada di Kampus Salemba, di antaranya Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), FEB, dan Gedung IASTH. Khusus pelaksanaan UTBK bagi peserta difabel akan dilaksanakan di Fasilkom Gedung Lama, Kampus Depok dengan total 77 peserta difabel.

Aturan UTBK SNBT 2023 di UI

Menurut Kepala Biro Humas dan KIP UI, Amelia Lusia ada beberapa aturan yang harus diperhatikan setiap calon peserta UTBK. Pertama adalah membawa Kartu Tanda Peserta Ujian dan fotokopi ijazah SMA/SMK/MA atau sederajat yang sudah dilegalisasi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut