Ketua KPK Pastikan Penanganan Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Tak Dihentikan
Jokowi buka suara terkait dugaan gratifikasi pesawat jet yang menyeret Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Jokowi menekankan semua warga negara sama di mata hukum, termasuk anak bungsunya Kaesang.
"Ya semua warga negara sama di mata hukum ya itu aja," kata Jokowi di Stadion GBK, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep tidak mau menjawab saat ditanya penggunaan jet pribadi. Kaesang hanya pamit pergi pulang usai rapat di Kantor DPP PSI.
"Aku izin balik dulu ya, makasih semua, sehat-sehat ya," kata Kaesang di Kantor DPP PSI, Jakarta Pusat, Rabu (4/9/2024).
Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut langsung masuk ke dalan mobil dengan pelat nomor B 1566 ZZH. Kaesang juga tidak membuka kaca mobil saat meninggalkan kantor DPP PSI.
Editor: Faieq Hidayat