Mengenal Sengketa Tanah: Langkah Penyelesaian dan Contoh Kasusnya
Kasus ringan, yakni pengaduan atau permohonan petunjuk yang sifatnya teknis administratif dan penyelesaiannya cukup dengan surat petunjuk penyelesaian ke pengadu atau pemohon.
1. Ajukan Pengaduan ke Kantor Pertahanan
Jika Anda ingin menyelesaikan sengketa tanah, Anda harus mengajukan pengaduan ke kantor Badan Pertanahan yang paling dekat dengan letak terjadinya sengketa. Anda juga dapat mengajukan pengaduan melalui situs resmi Badan Pertanahan Nasional.
2. Lengkapi Berkas Aduan
Setelah mengajukan pengaduan, Anda harus melengkapi berbagai berkas yang diperlukan. Berkas-berkas tersebut harus mencakup identitas pengadu dan bukti yang berkaitan dengan pengaduan.
3. Mengumpulkan Data yang Autentik
Setelah menerima berkas pengaduan, petugas dari Badan Pertanahan Nasional akan mengumpulkan berbagai data yang berkaitan dengan sengketa tanah. Data-data tersebut meliputi data yuridis, data fisik, dan data pendukung lainnya.
4. Melakukan Mediasi
Setelah mengumpulkan data yang autentik, Badan Pertanahan Nasional akan melakukan mediasi antara kedua pihak yang bersengketa. Mediasi ini bertujuan untuk menyelesaikan sengketa tanah secara musyawarah.