Penyebab Mediasi Gagal Kasus Penganiayaan Pedangdut dan Warga Sampang, gegara Uang Rp25 Juta
"Permintaan Rp25 juta itu bukan tanpa alasan, itu untuk mengganti kerugian klien kami. Tapi kami sangat menyayangkan hal-hal yang sifatnya pribadi dibuka ke media," ujarnya.
Dia menambahkan, kini pihaknya memilih menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pengadilan.
"Kami percaya hakim nanti akan melihat siapa sebenarnya yang menjadi korban," katanya.
Peristiwa penganiayaan itu diduga dipicu oleh adanya ketersinggungan antara kedua belah pihak. Pada 13 Maret 2025, Sherli dan ST sama-sama melaporkan insiden tersebut ke Polres Sampang.
Polisi telah memeriksa sejumlah saksi dan mengantongi hasil visum untuk mendukung penyelidikan. Kedua pihak kini bersiap menghadapi proses hukum di pengadilan.
Editor: Donald Karouw