Pesan Saut Situmorang untuk Pegawai KPK: Jangan Lemah karena Berstatus PNS
Dia juga mengucapkan selamat kepada para PNS ini. Saut berpesan agar para pegawai KPK tersebut tetap menjadi counter measures atas berbagai masalah pada bidang hukum di Indonesia.
"Selamat bakerja dengan tetap jadi counter measures atas ketidakadilan ketidakjujuran dan ketidakbenaran pada peradaban hukum kita," katanya.
Saut juga memberikan pesan kepada 75 pegawai KPK yang belum dilantik untuk menjaga kesehatan dan tetap semangat di sisa waktu. Apalagi proses pengangkatannya bisa dengan keputusan Presiden atau kepres.
"Gampang itu dengan kepres saja selesai. Tidak ada keraguan, all of you are the best, among the best. Salam dari integritas," ujar dia.
Sebelumnya Ketua KPK Firli Bahuri resmi melantik 1.271 pegawai KPK menjadi aparatur sipil negara (ASN) di Gedung KPK Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (1/6/2021). Mereka yang diangkat statusnya ini dinyatakan lolos tes wawasan kebangsaan (TWK).
Editor: Andi Mohammad Ikhbal