Fakta Aturan Privasi Baru WhatsApp, Ditolak Jerman hingga Bikin Pengguna Beralih
Sabtu, 15 Mei 2021 - 15:11:00 WIB
Menganalisis unduhan aplikasi dari App Store dan Google Play, SensorTower menemukan angka aktual yang menunjukkan betapa signifikannya mimpi buruk perubahan kebijakan privasi WhatsApp bagi Facebook.
Unduhan aplikasi Telegram dan Signal melonjak di bulan Januari. Telegram mencapai 63,5 juta penginstalan, meningkat 283% dibandingkan Januari 2020. Pengunduhan Telegram sudah mulai normal sejak saat itu, seperti yang terlihat pada grafik di atas. Pada bulan April, Telegram melihat 26,2 juta penginstalan, 3 persen lebih sedikit dari tahun lalu.
Editor: Dini Listiyani