Anak Muda Banyak Terjun ke Politik, Influencer Cantik Ini Ingin Majukan Pariwisata
"Jadi sebelumnya saya kuliah, waktu itu ya udah dimasukin lah sama temen saya di Perindo, dan orangnya juga asyik-asyik dan saya melihat Perindo ini ya baguslah gitu kan, pandangannya kayak ingin memberikan kesejahteraan kepada masyarakat UMKM," katanya.
"Dan itu juga saya suka banget terjun ke dunia seperti itu, jadi ya udah saya masuk Perindo dan akhirnya saya jadi anggota media di Perindo," ujar dia.
Meski awalnya mengaku tidak percaya diri karena belum memiliki bekal banyak dalam dunia politik, namun Firda akhirnya semakin yakin sejak terjun ke dunia politik bersama Partai Perindo.
"Tapi kalau bicara parpol kan banyak apalagi aku perempuan, pasti aduh takut gimana di awal. Memang awalnya kayak minder juga sih kayak kan baru kan, dan belum tahu tentang dunia politik itu seperti apa gitu kan," kata Firda.
Firda lantas memanfaatkan previllege sebagai seorang influencer untuk terus mengeksplor berbagai potensi wisata yang ada di Indonesia. Tujuannya, tidak lain agar industri pariwisata di Tanah Air semakin dikenal oleh masyarakat Indonesia maupun mancanegara.
Editor: Vien Dimyati