5 Menu Sehat untuk Sahur, Ada Sup Ayam hingga Brokoli Paling Mudah Dibuat
4. Tumis kangkung saus tiram
Bahan-bahan:
- 2 ikat kangkung
- 3 siung bawang putih, iris
- 1/2 siung bawang bombang, iris dadu
- 4 cabai merah, iris
- 2 cabai rawit, iris
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 2 lembar daun salam
- 80 ml air
- 1 sdt garam (atau sesuai selera)
- 1 sdm saus tiram (atau sesuai selera)
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga kecoklatan dan harum.
2. Masukkan cabai, lengkuas, dan daun salam, lalu tumis kembali hingga harum.
3. Masukkan air hingga mendidih, lalu masukkan kangkung dan aduk hingga seluruh kangkung melemas.
4. Beri garam dan saus tiram, aduk sambil koreksi rasa. Sajikan.
5. Tumis taoge hati ayam
Bahan-bahan:
- Taoge
- Cabai merah
- Hati ayam
- Gula pasir
- Gula merah
- Garam
- Bawang putih
- Bawang merah
- Penyedap rasa
Cara membuat:
1. Bersihkan taoge. Goreng bawang merah hingga kecoklatan, sisihkan.
2. Rebus hati ayam. Tumis bawang putih hingga kecoklatan, masukkan air.
3. Kemudian masukkan hati ayam, tambahkan garam, penyedap rasa, gula pasir dan sedikit gula merah.
4. Masukkan cabai merah, aduk hingga mengental, masakan siap disajikan.
Editor: Vien Dimyati