Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cuaca Panas Ekstrem! Ini Minuman Harus Dihindari saat Aktivitas di Luar Rumah
Advertisement . Scroll to see content

5 Es Dawet Segar Kekinian, Unik Dikreasikan dengan Lidah Buaya dan Dalgona

Kamis, 17 Desember 2020 - 18:52:00 WIB
5 Es Dawet Segar Kekinian, Unik Dikreasikan dengan Lidah Buaya dan Dalgona
Mencicipi es dawet kekinian (Foto: Instagram@nunung_nooraisyah)
Advertisement . Scroll to see content

Es Dawet Lidah Buaya

Bahan:

Secukupnya nata lidah buaya
Secukupnya es batu

Bahan Cendol:

100 gram tepung beras
50 gram tepung tapioka
500 ml air
1/2 sdt garam
1 sdt air kapur sirih
Pewarna makanan merah, kuning, biru
Air es secukupnya

Cara Membuat Cendol:

1. Campur tepung beras, tepung tapioka, air kapur, garam dan air. Aduk rata hingga semua larut, kemudian di wadah terpisah bagi adonan menjadi 3, beri tiap adonan pewarna makanan, aduk rata.
2. Masak 1 adonan terlebih dahulu, aduk terus hingga kental meletup-letup, angkat langsung cetak pakai cetakan atau gunakan plastik segitiga ke atas air es, lakukan yang sama untuk semua adonan.
3. Sisihkan, jika ingin disimpan kulkas, saring terlebih dahulu kemudian tiriskan, simpan dalam stoples kedap udara.

Bahan gula:

250 gram gula merah/gula aren
250 ml air
1/4 sdt garam
1 lembar daun pandan
Rebus semua bahan gula, hingga mengental, angkat dan sisihkan

Bahan santan:
100 ml santan kental murni
250 ml air
1 lembar daun pandan
Siapkan wadah, masukkan kelapa parut lalu didihkan 1,5 liter air, setelah mendidih langsung siram ke kelapa parut dan biarkan, lalu peras

Penyajian: Tuang gula, beri es batu, kemudian tambahkan dawet dan nata lidah buaya, terakhir siram santan, dan sajikan.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut