Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Viral Sarapan Kukusan, Menkes Sebut FOMO yang Positif!
Advertisement . Scroll to see content

Hobi Ngemil, Ini Rekomendasi Kacang yang Bebas Kolesterol Jahat

Senin, 10 Januari 2022 - 20:13:00 WIB
Hobi Ngemil, Ini Rekomendasi Kacang yang Bebas Kolesterol Jahat
Kacang rendah kolesterol (Foto: verywellhealth)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kacang merupakan salah satu camilan yang digemari banyak orang. Biasanya, makanan ini sangat populer disantap saat bersantai atau berkumpul bersama.

Tidak hanya enak disantap langsung, kacang juga kerap diolah menjadi bahan makanan utama. Namun banyak yang menganggap kacang mengandung kolesterol tinggi dalam darah.

Merangkum dari Web MD, kacang mengandung banyak protein, serat, lemak tak jenuh tunggal yang sehat, vitamin, nutrisi, dan antioksidan. Dan banyak penelitian telah menunjukkan kacang memiliki efek penurun kolesterol yang kuat.

Menurut laman Very Well Health, kacang seperti almond, pistachio dan walnut tinggi akan lemak tak jenuh atau dikenal lemak baik. Kacang memang dapat meningkatkan kolesterol, tapi kolesterol yang baik atau disebut high-density lipoprotein (HDL).

Selain itu, kacang juga dapat menurunkan kolesterol jahat atau low-density lipoprotein (LDL). LDL disebut sebagai kolesterol jahat karena dapat menyumbat arteri yang berujung pada risiko serangan jantung dan stroke.

Sementara, kolesterol baik dapat membawa kolesterol jahat pergi dari arteri menuju hati manusia. Bisa disimpulkan dengan HDL yang tinggi dapat menurunkan risiko serangan jantung dan stroke. Adapun jenis kacang-kacangan yang baik untuk tubuh, di antaranya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut