BRI Berdayakan UMKM di Tengah Perhelatan MotoGP Mandalika 2024

Rizqa Leony Putri
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mendukung penuh perhelatan MotoGP Mandalika 2024 melalui pemberdayaan UMKM. (Foto: dok BRI)

JAKARTA, iNews.idPT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk turut mendukung penuh untuk menyukseskan perhelatan MotoGP Mandalika 2024. Hal ini direalisasikan melalui pemberdayaan UMKM pada event Lombok Sumbawa Nusantara Fair 2024 di Pertamina Mandalika Circuit.

Gelaran tersebut merupakan bagian dari side event dari perhelatan MotoGP Mandalika 2024 yang telah sukses digelar.

Lombok Sumbawa Nusantara Fair 2024 diselenggarakan pada 27-29 September 2024. Acara ini merupakan kelanjutan event Lombok Sumbawa Fair yang telah terlaksana selama dua kali MotoGP berlangsung pada 2022 dan 2023.

Terdapat berbagai booth menarik, di antaranya Ekraf Booth atau kerajinan tangan, Specta Cultures, dan tenant makanan. Adapun UMKM meliputi Sentra IKM Tenun, Sentra IKM Kerajinan Rotan Ketak, Sentra IKM Olahan Sarang Burung Walet, Sentra IKM Pengolahan Pangan/Agro, Revenukopi, dll.

Kegiatan tersebut menghadirkan lebih dari 40 UMKM yang menyajikan aneka kuliner, ekonomi kreatif dan suvenir sebagai bagian dari upaya menggerakkan perekonomian daerah.

Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan, BRI berpartisipasi atas terselenggaranya bazaar UMKM ini sebagai komitmen dalam melakukan pemberdayaan UMKM di Indonesia.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Bisnis
3 jam lalu

Sinergi Majukan Negeri, Bank Mandiri Bimbing PMI Jepang Jadi Wirausaha

Nasional
24 jam lalu

Bertemu Perwakilan China-ASEAN, Menkum Supratman Galang Dukungan tentang Royalti

Bisnis
24 jam lalu

Toreh Capaian Manis, DJKI Catat Peningkatan Pelindungan Indikasi Geografis

Bisnis
24 jam lalu

Shopee Dukung Kreator dan UMKM lewat Pengalaman Belanja Baru bersama Meta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal