Lanjutkan Hilirisasi, Jokowi Segera Umumkan Larangan Ekspor Bauksit

Raka Dwi Novianto
Presiden Jokowi akan segera mengumumkan penghentian ekspor bahan mentah bauksit. Hal ini merupakan tindak lanjut penghentian ekspor bahan mentah nikel. (Foto: Tangkapan Layar)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan segera mengumumkan penghentian ekspor bahan mentah bauksit. Hal ini merupakan tindak lanjut penghentian ekspor bahan mentah nikel beberapa waktu lalu.

"Tadi pagi kita berbicara mengenai, setelah nikel, tadi pagi kita telah berbicara mengenai bauksit. Dan segera kita putuskan kapan akan kita larang ekspor bahan mentah dari bauksit. Segera akan kita umumkan," ujar Jokowi dalam keterangannya, Selasa (6/12/2022).

Jokowi menambahkan, hilirisasi industri harus terus dilakukan untuk meningkatkan nilai investasi Indonesia. Menurutnya, investasi juga menyangkut pembukaan lapangaan kerja yang sangat diperlukan saat ini.

"Karena kunci pertumbuhan ekonomi di 2023 selain tadi belanja yang menyangkut konsumsi, kemudian pengendalian inflasi, peningkatan investasi ini harus tidak bisa ditawar-tawar lagi karena ini sangat mempengaruhi growth kita. Sehingga yang namanya hilirasasi industri konsisten terus akan kita lakukan," kata dia.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Realisasi Investasi Sektor Hilirisasi Tembus Rp150,6 Triliun, Naik 64,6 Persen

Buletin
29 hari lalu

Bentrokan 2 Kelompok Bersenjata Pecah di Tambang Nikel Buton, Dipicu Sengketa Lahan

Nasional
1 bulan lalu

Alasan PT Gag Nikel di Raja Ampat Beroperasi Lagi usai Dihentikan

Internasional
3 bulan lalu

Thailand Heboh, Bola Api Raksasa Berwarna Hijau Terbang di Langit Disertai Ledakan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal