Melihat Jantung Kendali Tambang Bawah Tanah PT Freeport Indonesia: Canggih, Kompleks, bak Main Game

Zen Teguh Triwibowo
Senior Vice President Underground Mine PTFI Hengky Rumbino menunjukkan cara kerja kendaraan pengangkut material tambang yang dioperasikan jarak jauh dari ruang kendali di MP 72, Tembagapura, Papua. (Foto: iNews.id/Zen Teguh).

Pada 1966, Indonesia mengalami pergantian pemerintahan. Soeharto dengan Orde Baru butuh meningkatkan perekonomian, namun di sisi lain sumber daya dalam negeri terbatas. Lahirlah terobosan bersejarah berupa Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing. Beleid ini memungkinkan pihak luar untuk berinvestasi di Indonesia.

UU PMA ditangkap sebagai peluang emas Freeport McMoran Copper & Gold Mereka pun mengajukan izin penambangan di Ertsberg. Seperti pucuk dicinta ulam pun tiba. Lahirlah PT Freeport Indonesia sebagai entitas bisnis yang akan berlayar mengarungi keras dan terjalnya medan pertambangan di tanah Papua.

Mengacu sejarah perseroan, PTFI mula-mula menambang Ertsberg pada 1972 setelah mereka mendapatkan Kontrak Karya I pada 1967. Kontrak karya itu berlaku 30 tahun setelah resmi beroperasi pada 1973. Penambangan itu menghasilkan konsentrat tembaga, emas, perak dan mineral turunan lainnya.

Pada 1972 itu pula dimulai pengapalan konsentrat tembaga untuk pertama kalinya ke Hibi, Jepang. Produksi Freeport pada saat itu baru mencapai 8.000 ton bijih/hari, kemudian meningkat menjadi 18.000 ton bijih/hari.

Ertsberg selesai dikeruk pada 1988. Namun ini tidak berarti Freeport mandeg beroperasi. Raksasa tambang ini telah menemukan harta karun lainnya berupa Gunung Grasberg. Penambangan terbuka dengan skala lebih besar dilakukan. Era Grasberg pun berakhir pada 2019.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
22 hari lalu

Tambang Freeport Belum Beroperasi usai Longsor, Bahlil: Masih Proses Audit

Bisnis
30 hari lalu

Tak Cuma Lepas 12% Saham Gratis, Freeport Juga Mau Bangun Sekolah dan Rumah Sakit

Nasional
30 hari lalu

Freeport Setuju Lepas 12% Saham ke RI Gratis!

Nasional
1 bulan lalu

2 Pekerja Ditemukan Tewas Terjebak Longsor, Presdir Freeport Indonesia Sampaikan Belasungkawa

Buletin
1 bulan lalu

2 Jenazah Pekerja Freeport Dievakuasi dari Longsor Tambang di Mimika

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal