Permintaan Menurun, Samsung Bakal Pangkas Produksi Chip

Aditya Pratama
Samsung Electronics menyampaikan pihaknya bakal memangkas produksi chip. (Foto: Istimewa)

SEOUL, iNews.id - Samsung Electronics menyampaikan pihaknya bakal memangkas produksi chip. Hal ini disebabkan menurunnya permintaan dan penurunan laba yang signifikan pada kuartal I 2023.

Mengutip CNN Business, laba Samsung turun sebesar 96 persen atau lebih buruk dari perkiraan karena penurunan tajam di pasar semikonduktor global yang semakin memburuk.

Samsung memperkirakan laba operasinya turun menjadi 600 miliar won pada Januari-Maret. Angka tersebut merupakan laba terendah untuk setiap kuartal dalam 14 tahun terakhir.

Samsung menuturkan, pihaknya akan menurunkan produksi chip memori, terutama pada produk dengan pasokan yang terjamin. 

"Permintaan memori turun tajam karena situasi ekonomi makro dan sentimen pembelian pelanggan yang melambat, karena banyak pelanggan terus menyesuaikan inventaris mereka untuk tujuan keuangan," tulis Samsung dalam keterangannya dikutip, Minggu (9/4/2023).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

BPS: Diskon Tarif Transportasi saat Libur Nataru Belum Mampu Bendung Inflasi Desember 2025

Nasional
6 hari lalu

Inflasi Desember 2025 Capai 0,64%, Sepanjang Tahun Tembus 2,92%

Nasional
20 hari lalu

BRIN Hadirkan Teknologi Arsinum di Aceh Tamiang, Olah Air Banjir Jadi Siap Minum

Makro
26 hari lalu

BI Dinilai Perlu Tahan Suku Bunga di 4,75 Persen, Ini Alasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal