Terdampak Covid-19, Apindo Minta Stimulus Modal Kerja ke Pemerintah

Djairan
Ketua Umum Apindo, Hariyadi Sukamdani. (Foto: iNews.id/Isna Rifka Sri Rahayu)

JAKARTA, iNews.id - Pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) mengusulkan agar pemerintah dapat memberikan stimulus modal kerja bagi sektor usaha dan industri swasta. Pasalnya, dampak virus corona (Covid-19) berpengaruh besar terhadap kinerja usaha.

"Tambahan modal kerja yang diharapkan dunia usaha ini terkait defisit arus kas perusahaan selama masa pandemi Covid-19. Kita berharap pemerintah, melalui OJK memberikan stimulus terkait penambahan modal kerja itu," ujar Ketua Umum Apindo Hariyadi Sukamdani dalam diskusi via online, Senin (1/6/2020).

Hariyadi mengatakan, jika usulan tersebut direalisasikan pemerintah diharapkan modal kerja diberikan kepada semua sektor usaha terdampak Covid-19. Dia juga menyampaikan, stimulus tersebut agar diberikan selama satu tahun.

Sebab, pelaku usaha tengah mengalami tekanan saat ini dan ke depannya, sebelum aktivitas perekonomian benar-benar pulih kembali. “Kita berharap yang diberikan tidak hanya bagi Badan Usaha Milik Negara (BUMN), tapi untuk semua lini produksi dan penjualan. Sebab, produk manufaktur tidak dapat dikomersialisasikan tanpa penjualan,” kata Hariyadi.

Tak hanya itu,  Apindo mengusulkan agar diberikan subsidi bunga agar sesuai dengan suku bunga BI-7DRR sebesar 4,5 persen. Pelaku usaha juga meminta adanya penurunan tarif listrik dan gas industri, yakni berupa relaksasi pembayaran listrik dan gas selama 90 hari setelah jatuh tempo, dan penghapusan beban minimal dalam penggunaanya.

Selanjutnya, Hariyadi berharap, agar pemerintah memberikan penangguhan pembayaran Pajak Pertambahan Nilai (PPN) selama 90 hari, serta berharap agar adanya percepatan waktu restitusi pajak.

Hariyadi menyebut, sudah saatnya aktivitas perekonomian mulai berdampingan dengan Covid-19. Sebab, jika perekonomian tidak berjalan kembali, maka situasi lebih buruk tak akan dapat dihindari.    

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
27 hari lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Nasional
1 bulan lalu

Menkes Minta Kasus Keracunan MBG Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Motor
1 bulan lalu

Kembalikan Penjualan Mobil ke 1 Juta Unit, Pemerintah Diminta Keluarkan Insentif seperti Era Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal