Tips Mencegah Cedera saat Olahraga dengan Metode Sederhana Ini

Vien Dimyati
Mencegah Cedera olahraga (Foto: Medanta)

Jenis dan Penanganan Cedera

Agar tidak terjadi cedera sebaiknya lakukan beberapa pencegahan sebelum berolahraga. Tips ini diingatkan dr. Ida Ayu Dewi, Sp OT(K)  yang juga hadir sebagai narasumber di Webinar edukasi tersebut. Ida Ayu mengatakan, keseimbangan berolahraga disesuaikan dengan tubuh dan melakukan pemanasan serta ditutup melakukan gerak pendingin paska berolahraga. 

"Yang paling baik adalah mengenali kemampuan tubuh sebelum berolahraga. Lalu melakukan pemanasan. Biasakan dengan streching sebelum memulai secara bertahap dengan melakukan variasi dalam melakukan latihan," kata Ida Ayu. 

Penanganan dalam mengatasi cedera bisa dilakukan dengan metode RICE, yaitu;
Rest - Lakukan istirahat pada tubuh.
Ice Packs - Lakukan selama 15-20 menit
Compress - Lakukan pengompresan dengan plastik atau bahan yang elastis.
Elevate - Meninggikan pergelangan kaki di atas posisi jantung.
Selain metode tadi bisa juga dilakukan pemeriksaan tambahan seperti, X-ray, CT-scan, MRI, dan treatment yang tepat.

Dalam hal berolahraga banyak cedera terjadi pada bagian atas tubuh seperti halnya bahu. Hal ini disebabkan karena bahu merupakan sendi yang geraknya paling bebas, namun sendi bahu adalah yang tidak stabil dan rentan mengalami cedera.

Beberapa jenis cedera bahu akibat olahraga tersebut adalah cedera bahu ringan, yang dapat diatasi dengan melakukan peregangan dan memaksimalkan kerja bahu melalui fisioterapi.

Sedangkan cedera akibat peradangan otot dapat diatasi dengan beristirahat, penggunaan kompres es untuk meredakan nyeri, pemberian analgesik, serta terapi untuk membantu proses pemulihan bahu.
Jika cedera bahu dengan kondisi seperti robeknya otot, pasien memerlukan diagnosa dan penanganan lebih lanjut. Dan jika kondisi sudah sangat serius, maka perlu dilakukan tindakan pembedahan.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
1 bulan lalu

Setahun Prabowo-Gibran: 41,8 Juta Orang Ikut Program Cek Kesehatan Gratis

Soccer
2 bulan lalu

13 Pemain Timnas Indonesia Jalani Operasi di MOSC! Fasilitas Medis Andalan PSSI Ungkap Data Mengejutkan

Nasional
2 bulan lalu

BGN Akui 4.700 Porsi MBG Bermasalah, Picu Gangguan Kesehatan Anak

Health
3 bulan lalu

Ganindra Bimo Menderita Hernia Nukleus Pulposus, Penyakit Apa Itu?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal