Dikabarkan Sudah Ucapkan Dua Kalimat Syahadat Jadi Mualaf, Ini Jawaban Natasha Wilona

Vania Ika Aldida
Natasha Wilona dikabarkan jadi mualaf. (foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id  - Natasha Wilona dikabarkan telah menjadi seorang mualaf. Kabar tersebut bermula lantaran muncul sebuah cuplikan video di akun Youtube Kesya Official dengan judul Berucap Dua Kalimat Syahadat, akhirnya Natasha Wilona Resmi Jadi Mualaf, Fans Ikut Bahagia.

Bukan hanya itu, dalam thumbnail video mantan kekasih Verrell Bramastha ini terlihat memakai mukena sambil memegang mikrofon. Bahkan terlihat pula beberapa jamaah di belakang yang memandang ke arahnya.

Video yang telah ditonton oleh lebih dari 800.000 orang tersebut membuat gadis 23 tahun ini akhirnya buka suara. Dia menyebut bahwa video itu sengaja dibuat demi menaikkan jumlah penonton.

"Iya, jadi aku juga sudah sempat lihat link videonya yang ada di YouTube. Itu kayaknya editan mungkin dari fans, atau orang yang mau bikin konten di YouTube channel itu," kata Wilona dikutip dari tayangan Youtube Starpro Indonesia, dilansir Kamis (10/2/2022).

Tak hanya itu, Wilona juga menegaskan bahwa dirinya masih memegang teguh agama yang dianutnya, bukan berpindah agama seperti yang tertulis dalam judul video tersebut.

"Biasalah kabar hoaks kayak gitu pasti ada aja, namanya fans mungkin ya atau content creator ada yang sudah kehabisan bahan jadi bikin konten kayak gitu," katanya,

Bintang film Nini Thowok ini terlihat tak mau ambil pusing dengan kemunculan video tersebut. Terlebih saat melihat video itu, dirinya hanya mendapati cuplikan video yang diedit.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
15 hari lalu

Cerita Vino G Bastian Baru Tahu Ibunya Mualaf Dibimbing Buya Hamka

Seleb
16 hari lalu

Willie Salim Diduga Mualaf, Sudah Hafal Al Fatihah dan Belajar Sholat

Seleb
16 hari lalu

Youtuber Willie Salim Resmi Mualaf? Ini Faktanya!

Seleb
17 hari lalu

Kaget! Farel Prayoga Ternyata Seorang Mualaf

Seleb
31 hari lalu

Dukung sang Ayah Mualaf, Betrand Peto Sering Ingatkan Ruben Onsu Sholat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal