MOSKOW, iNews.id - Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova mengatakan, Moskow memandang kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan sebagai provokasi. AS berniat untuk menekan Beijing.
Hal itu disampaikan Zakharova dalam jumpa pers Selasa (2/8/2022). Diaa mengatakan, Rusia mendukung prinsip Satu China Beijing. Selain itu juga menentang kemerdekaan Taiwan dalam bentuk apapun.
Sementara itu, di hari yang sama, Menteri luar negeri China, Wang Yi kembali memperingatkan AS atas kunjungan Pelosi tersebut.
"Para politisi AS yang bermain api dalam masalah Taiwan akan berakhir dengan tidak baik", menurut sebuah pernyataan kementerian.
Dia tidak merinci politisi AS yang dimaksud. China telah menyatakan penentangan terhadap kunjungan potensial ke Taiwan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat AS Nancy Pelosi.