Korban Tewas akibat Ledakan Bom di Gereja Filipina Jadi 17 Orang

Anton Suhartono
Kondisi bagian dalam gereja Katolik di Jolo, Filipina selatan, yang menjadi sasaran pengeboman (Foto: AFP)

MANILA, iNews.id - Jumlah korban tewas dalam ledakan dua bom di gereja Katolik Jolo, Filipina selatan, Minggu (27/1/2019), membengkak menjadi 17 orang. Lima di antaranya personel pasukan keamanan dan 12 lainnya warga sipil. Selain itu, 57 orang lainnya mengalami luka.

Ledakan pertama terjadi di dalam gereja pada Minggu pagi saat misa berlangsung, sedangkan bom kedua mengguncang halaman parkir begitu pasukan keamanan tiba di lokasi.

Sementara itu kepala kepolisian Filipina Oscar Albayalde mengungkap data lain. Dia menyebut korban tewas mencapai 19 orang dan korban luka 48 orang.

Sementara sebagian korban luka diterbangkan ke kota tetangga, Zamboanga, untuk mendapat perawatan medis.

Foto-foto yang dipublikasikan kepolisian setempat menunjukkan puing-puing berserakan di dekat pintu masuk gereja serta satu truk militer rusak.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Megapolitan
2 jam lalu

Pelaku Peledakan Taruh 7 Bom di SMAN 72 Jakarta, 4 Meledak

Megapolitan
2 jam lalu

Puslabfor Polri Sebut Bahan Peledak di SMA 72 Jakarta Berkekuatan Rendah

Megapolitan
3 jam lalu

Polisi Ungkap Sosok Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta: Tertutup, Jarang Bergaul

Nasional
3 jam lalu

Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Gunakan Remote Control untuk Aktifkan Bom

Megapolitan
3 jam lalu

Polisi: Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Beraksi Sendiri, Tak Terkait Jaringan Teroris

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal