Kisah Inspiratif Anak Cleaning Service yang Bakal Kuliah di AS lewat IISMA

Puti Aini Yasmin
Bagus Hendrawan, Anak Cleaning Service yang Bakal Kuliah di AS (Dok. Kemdikbud)

JAKARTA, iNews.id - Seorang anak cleaning service bernama Bagus Hendrawan akan menjalani perkuliahan selama 1 semester di University of Missouri-Kansas City, Amerika Serikat. Kesempatan itu ia dapatkan melalui program International Student Mobility Awards (IISMA) dari Kemdikbudristek.

Bagus, sapaan akrabnya merupakan satu dari 590 mahasiswa vokasi yang akan diberangkatkan ke luar negeri untuk mengikuti pembelajaran di kampus terbaik dunia. Bagus akan mempelajari artificial intelligence (AI).

“Saya masih enggak menyangka menjadi awardee IISMA, apalagi jika dibandingkan dengan calon lain yang memiliki banyak prestasi,” ucap Bagus dikutip iNews.id dari laman Ditjen Vokasi, Rabu (26/4/2023).

Lulusan SMK 51 Jakarta ini mengaku dirinya tidak berharap banyak, apalagi dengan persaingan ketat menuju kampus top Amerika Serikat tersebut. Namun, berkat usaha dan doa dari keluarga dan rekan-rekannya, Bagus terpilih sebagai satu-satunya mahasiswa dari Polimedia yang berangkat ke Negeri Paman Sam.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Internasional
18 jam lalu

Teken Pakta dengan Saudi, AS Ingin Perkuat Tembok Pertahanan di Timur Tengah

Internasional
19 jam lalu

Arab Saudi dan Amerika Bakal Teken Perjanjian Pertahanan Bulan Depan

Internasional
1 hari lalu

Amerika Siagakan 10.000 Pasukan di Karibia, Bersiap Serang Venezuela?

Internasional
1 hari lalu

Panglima Militer Kelompok Houthi Yaman Tewas dalam Serangan AS-Israel

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal