Sekjen DPR Indra Iskandar Belum Ditahan meski Tersangka, KPK: Tunggu Hitungan Kerugian Negara

Jonathan Simanjuntak
Sekjen DPR Indra Iskandar belum ditahan usai ditetapkan tersangka kasus korupsi rumah dinas. (Foto: Nur Khabibi)

JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR Indra Iskandar ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan sarana dan prasarana rumah dinas DPR. Indra belum ditahan meski sudah berstatus tersangka.

Ketua KPK Setyo Budiyanto mengatakan, penahanan belum dilakukan karena masih menunggu hasil penghitungan kerugian keuangan negara yang dilakukan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

"Tersangka belum ditahan, masih menunggu Perhitungan Kerugian Keuangan Negara oleh BPKP," ujar Ketua KPK Setyo Budiyanto, Jumat (7/3/2025).

Selain Indra, KPK juga menetapkan enam tersangka lain. Namun konstruksi perkara serta identitas keenam tersangka belum diungkap KPK.

"Untuk tersangka tujuh orang," kata Setyo.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
6 jam lalu

Miris! Penculik Bilqis Ternyata Juga Jual Dua Anak Kandung

Nasional
8 jam lalu

Rhenald Kasali Soroti Perkara Korupsi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi: Kasusnya Mirip Tom Lembong

Buletin
8 jam lalu

Kebakaran Dahsyat di Belawan Medan: 10 Rumah Ludes, Warga Luka Parah

Buletin
10 jam lalu

Miris! Korupsi Masih Mengakar di Daerah, KPK Catat 51 Persen Kasus dari Pemda

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal