Wakil Wali Kota Tangsel Ajak Anak Korban Kekerasan Tinggal di Rumah Dinas 

Hasan Kurniawan
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan bersama Kapolres Tangsel AKBP Iman Aminudin. (Foto Antara)

TANGERANG SELATAN, iNews.id - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan mengajak KR anak 5 tahun korban kekerasan tinggal di rumah dinas. Pilar mengaku prihatin dengan kekerasan yang dialami korban.

KR menjadi korban kekerasan oleh ayah kandungnya sendiri yang kesal dengan mantan istrinya atau ibu kandung KR yang ada di Malaysia. Saat ini, KR masih berada di bawah penanganan kepolisian.

"Kami meminta dokter dan pihak dinas kesehatan Tangsel untuk melakukan pengecekan. Alhamdulillah, secara fisik kondisi anak ini baik," kata Pilar, dikutip dari akun Instagram nya, Jumat (21/5/2021).

Secara kasat mata, pada fisik KR tidak ada bekas luka lebam. Saat ditemui petugas PKK dan diberikan boneka, serta makanan ringan, KR pun tampak ceria.

Meski demikian, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel tetap akan memberi pelayanan trauma healing kepada KR, karena tindakan kekerasan fisik dan mental yang dialaminya memprihatikan.

"Apabila dibutuhkan, dia bisa tinggal di rumah dinas kami, untuk batas waktu yang tidak ditentukan. Agar dia tetap merasa aman dan nyaman," ungkapnya.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
12 hari lalu

Menteri PPPA: Pesantren Harus Jadi Tempat Aman dan Bebas Kekerasan

Megapolitan
22 hari lalu

Detik-Detik Polisi Bekuk Penculik dan Penyiksa Calon Pembeli Mobil di Tangsel

Megapolitan
29 hari lalu

Ledakan Misterius Gedung Farmasi di Tangsel, Polisi Periksa 9 Orang

Megapolitan
29 hari lalu

Kesaksian Warga Dengar Ledakan Misterius Gedung Farmasi di Tangsel

Megapolitan
29 hari lalu

Gedung Farmasi di Tangsel Meledak, Polisi Pastikan Tak Ada Bom

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal