WNI Positif Corona 25 April Capai 558 Orang, 142 Sembuh

Riezky Maulana
Ilustrasi, warga negara Indonesia (WNI) saat tiba di Indonesia. (Foto: Antara).

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menyampaikan update terbaru warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang positif virus corona (Covid-19) hingga Sabtu (25/4/2020) mencapai 558 orang. Jumlah tersebut tersebar di 30 negara.

Pelaksana tugas (Plt) Juru Bicara Kemenlu Teuku Faizasyah mengatakan, tidak semua WNI dirawat di rumah sakit. Ada juga yang isolasi mandiri di rumah.

"Mereka tersebar di banyak negara. Ada yang dirawat di rumah sakit, ada yang karantina mandiri," ujar Teuku Faizasyah ketika dikonfirmasi melalui pesan singkat oleh iNews.id, Sabtu (25/4/2020).

Dari 558 WNI yang positif, sebanyak 142 orang dinyatakan sembuh atau ada penambahan 4 orang dibandingkan sebelumnya mencapai 138 orang.

Data yang dirilis Kemenlu, penambahan 4 orang yang sembuh itu tersebar di 4 negara yaitu, Amerika Serikat, Inggris, Singapura dan Pakistan.

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Internasional
7 hari lalu

Pria WNI Bunuh Istri di Singapura

Nasional
11 hari lalu

 67 WNI yang Kabur dari Perusahaan Online Scam di Kamboja Dijadwalkan Pulang ke Indonesia  

Nasional
11 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
13 hari lalu

Kemlu: 10.000 WNI Terlibat Kasus Online Scam di 10 Negara, Tak Semua Jadi Korban

Nasional
13 hari lalu

97 WNI Kabur dari Perusahaan Online Scam di Kamboja, Diwarnai Ricuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal