Bonyok Dihajar Lawan, Petinju Cantik Ebanie Bridges: Mata Saya Lebih Besar dari Payudara

Andryanto Wisnuwidodo
Wajah petinju cantik Ebanie Bridges bonyok dihajar lawannya Shannon Courtenay, Minggu (11/4/2021). Matanya memar sangat besar. (Foto: New York Fights)

SYDNEY, iNews.id - Wajah petinju cantik Ebanie Bridges bonyok dihajar lawannya Shannon Courtenay, Minggu (11/4/2021). Matanya memar sangat besar.

Bridges bertarung 10 ronde melawan Courtenay untuk memperebutkan sabuk kelas bantam WBA yang kebetulan sedang kosong. Courtenay yang akhirnya memenangkan pertarungan dengan skor mutlak  97-94, 98-92 dan 98-92.

Bridges sempat sempoyongan ketika mendapat pukulan keras dari Courtenay di ronde kelima. Dari situ hematoma di atas mata kirinya mulai terlihat.

Luka tersebut makin membesar di ronde terakhir sampai Bridges tak mampu melihat. Tapi hebatnya perempuan Australia itu tetap melanjutkan pertarungan hingga laga usai.

Sayangnya Bridges tak bisa memenangkan pertarungan dan membawa pulang sabuk WBA. Namun dia tak merena. Usai laga, petinju yang juga berprofesi sebagai guru matematika itu tersenyum saat diwawancara sambil memamerkan matanya yang membesar.

“Benar-benar sebuah perang. Ada darah, nyali dan hati. Ini bukan wajah cantik lagi. Mata saya lebih besar dari payudara saya,” tulisnya di media sosial dikutip dari Essentially Sports, Senin (12/4/2021).

“Saya suka bertarung. Saya menikmati setiap bagiannya. Apa yang saya katakan? Saya tidak mendapatkan kemenangan. Tapi yang penting saya berjuang keras. Saya tidak bisa melihat selama tiga ronde terakhir. Tapi saya tidak bisa berhenti!" ujarnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
All Sport
1 bulan lalu

Kabar Duka! Legenda Tinju Inggris Ricky Hatton Meninggal Dunia di Usia 46 Tahun

Internasional
3 bulan lalu

Heboh 2 Petinju Jepang Tewas Setelah Bertanding, Apa Penyebabnya?

All Sport
4 bulan lalu

Setelah Tur Australia dan Taiwan, Petinju Azizul Isaputra Siap Harumkan Indonesia di Pentas Dunia

All Sport
6 bulan lalu

Profil dan Biodata Naoya Inoue, The Monster dari Jepang yang Bikin Sejarah di Tinju Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal