Baby Alien benar-benar membuktikan kalau Sirkuit Aragon bak taman bermainnya. Sebab, Marquez masih memimpin jalannya sesi FP1. Bahkan kali ini catatan waktu yang dimilikinya 1 menit 46,776 detik.
Tak berselang lama, Marquez kembali mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 46, 974 detik. Persaingan lima besar bisa dibilang cukup sengit.
Kali ini, Marquez dibuntuti oleh Alex, Maverick Vinales, Alex Rins, dan Joan Mir. Sementara Bagnaia merosot ke posisi delapan. Rider yang akrab disapa Pecco itu tampak masih mencari setelan terbaik pada motornya.
Pada akhirnya, tak ada rider yang bisa mengkudeta Marquez. Baby Alien keluar menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 46,974 detik.
Adapun Alex Marquez, dan Bezzecchi finis posisi kedua dan ketiga di sesi FP 1. Sementara Bagnaia melempem dengan finis di urutan ke-10.