Di babak kedua, Cosmo kembali tampil ngegas sejak peluit awal dibunyikan. Inisiatif menyerang yang terus dilakukan Cosmo pun membuahkan hasil.
Reza Yamani langsung berhasil mengubah skor menjadi 2-1. Usai tertinggal, Vamos tampak semakin tertekan.
Cosmo kemudian memperbesar jarak kala sontekan Reza Gunawan berhasil membobol gawang Vamos. Skor berubah menjadi 3-1.
Performa Reza Gunawan pada laga ini layak diacungi jempol. Pasalnya, belum ada satu menit, Reza Gunawan kembali berhasil menambah keunggulan sekaligus mencetak gol keduanya di laga ini.
Cosmo tampil menggila, total tiga gol tercipta hanya dalam waktu tidak sampai dua menit. Tak lama berselang, Umpan Vahid Syafiei berhasil dituntaskan Zakkari Anwar, Cosmo pun menutup laga dengan kemenangan telak 5-1.