“Saya memiliki perasaan bahwa siklus telah berakhir. Premier League adalah kompetisi yang saya sukai dan saya ingin bermain di sana. Saya butuh perubahan. Saya ingin memenangkan Premier League,” sambungnya.
Lebih lanjut, dia sempat ditanya mengenai hubungannya dengan Ronaldo yang mana kita tahu mereka pernah satu tim ketika di Real Madrid. Namun Casemiro menjawab kalau belum berbicara dengannya.
Tapi dia harap, Ronaldo tidak meninggalkan Man United di musim ini. Mengingat, pemain asal Portugal itu sangat santer dirumorkan bakal meninggalkan Old Trafford di musim panas ini,
“Saya belum berbicara dengan Cristiano Ronaldo, tetapi saya ingin bermain dengannya. Saya sangat bersemangat untuk bekerja dengan dia. Semoga dia tetap tinggal. Dia salah satu yang terbaik di dunia,” tutur Casemiro.