"Meskipun para pemain bekerja keras di lapangan, tapi tetap harus berhati-hati," sambungnya.
Sejauh ini, tim Merah-Putih sudah mengoleksi sembilan kartu kuning dari empat laga di penyisihan Grup B Piala AFF 2020. Terbanyak Indonesia dapatkan kala melawan Vietnam, yakni empat kartu kuning.
Hanya saat melawan Laos tim asuhan Shin Tae-yong itu bersih dari hadiah kartu kuning. Padahal, skuad Garuda melakukan sebanyak 11 pelanggaran dalam 90 menit.