Resep Bakso Ayam Penyet
Bahan :
500 gram daging ayam tanpa tulang potong kecil-kecil
125 gram tepung sagu
125 gram es batu pecahan kecil
2 butir putih telur
2 sdt garam
1 sdt kaldu ayam bubuk
1 sdm gula
1 sdt baking powder
1 sdt nutrijell plain
1 sdm bawang putih goreng
2 sdm bawang merah goreng
Cara Membuat:
1. Blender semua bahan pakai blender khusus daging, kecuali tepung tapioka/sagu hingga halus dan menyatu, hasilnya menjadi pasta yang lembek dan kenyal.
2. Pindahkan adonan bakso ke dalam wadah baskom kemudian masukkan tepung, aduk rata sebentar saja jangan terlalu lama asal rata.
3. Didihkan air, kemudian matikan api, diamkan ±5 menit, bulatkan seperti biasa bikin bakso pakai tangan dan bantuan sendok. Masukkan ke dalam air panas hingga habis.
4. Masak hingga mengapung dan matang. Jangan sampai bakso mengembang terlalu besar dan air mendidih besar. Gunakan api kecil saja. Saring dan siram air dingin. Tiriskan.
5. Kerat tengah bakso, goreng dalam minyak panas hingga bakso mengembang, kemudian angkat.
Sambal Terasi :
1 bungkus kecil terasi merk apa saja ( bakar)
20 gram bawang putih
️40 gram bawang merah
50 gram cabai rawit
30 gram cabai merah kriting
50 gram tomat
1 sdt garam
1/2 sdt penyedap, bisa skip
️1 sdt gula
Cara Membuat:
1. Goreng duo cabai dan duo bawang beserta tomat, sebentar saja.
2. Kemudian blender kasar duo bawang dan cabai tomat beserta terasi.
3. Pindahkan ke mangkuk, beri garam gula dan penyedap. Aduk rata dan test rasa.
4. Bakso dan sambal siap disajikan.