Usai Penyerangan, Polsek Ciracas Buka Kembali Layanan Publik Hari Ini
JAKARTA, iNews.id - Polsek Ciracas, Jakarta Timur kembali membuka pelayanan publik pada hari ini, Minggu (30/8/2020). Pelayanan publik dipastikan tetap berjalan meski Mapolsek Ciracas baru saja dirusak ratusan orang tak dikenal pada Sabtu (29/8/2020) dini hari.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Yusri Yunus mengatakan masyarakat tak perlu takut untuk mendatangi Mapolsek Ciracas. Untuk memberi rasa nyaman, untuk sementara penjagaan di Mapolsek Ciracas diperketat.
"Pelayanan di Polsek Ciracas masih dibuka dan masyarakat tak perlu takut. Untuk menjamin itu pengamanan diperketat," kata Yusri di Jakarta.
Hal yang sama disampaikan Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Polisi Arie Ardian Rishad. Menurutnya pelayanan di Mapolsek Ciracas berjalan normal.
"Pelayanan berjalan normal semuanya," ujarnya.
Editor: Rizal Bomantama