Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Situasi Terkini Area Kuliner di Kalibata usai Dibakar Buntut 2 Matel Tewas Dikeroyok
Advertisement . Scroll to see content

Ternyata Bumbu Ini Bisa Membuat Masakan Tumis dan Sup Terasa Lezat

Senin, 22 Juni 2020 - 12:43:00 WIB
Ternyata Bumbu Ini Bisa Membuat Masakan Tumis dan Sup Terasa Lezat
Membuat tumis dan sup terasa lebih lezat (Foto: Instagram@banususanto)
Advertisement . Scroll to see content

Anda bisa menggunakan minyak ayam bawang untuk membuat sup ayam, bakso, dan lainnya. Tidak harus jauh-jauh membeli minyak ayam bawang ini.

Anda bisa membuat minyak ayam bawang di rumah dan dijadikan stok. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat minyak ayam bawang juga sederhana. Anda hanya membutuhkan kulit dan lemak ayam, minyak goreng, jahe, dan lainnya.

Ingin tahu resep lengkap dan cara membuat minyak ayam bawang untuk masakan tumis dan sup? Berikut ulasannya seperti dikutip melalui Instagram @banususanto.

Bahan :

1 kg lemak dan kulit ayam, cuci bersih
1 liter minyak goreng
500 gr bawang putih digeprak
6 cm jahe, digeprak
2/3 cup ketumbar, ditumbuk kasar

Cara Membuat :

1. Panaskan wajan. Masukkan jahe, lemak dan kulit ayam yang sudah dicuci, aduk aduk terus sampai air menguap semua dan lemak dan kulit berwarna kekuningan.
2. Masukkan minyak goreng, goreng kulit dan lemak ayam dalam api sedang sampai berwarna coklat pucat. Selanjutnya masukkan ketumbar dan bawang putih. Goreng dalam api yang lebih kecil sampai kulit/ lemak ayam dan bawang putih berwarna kecoklatan. Matikan api.
3. Diamkan minyak selama 1-2 hari agar aroma lebih meresap baru disaring dan disimpan.
Catatan: Bahan ini untuk 1.100 - 1.200 cc minyak ayam bawang.

Editor: Vien Dimyati

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut