Uni Eropa bakal Pangkas Tarif Impor Mobil Listrik dari China, Tesla Terbesar

Aditya Pratama
Uni Eropa menyampaikan akan memangkas tarif impor mobil listrik dari China. Pemotongan bea masuk terbesar didapatkan Tesla dari China menjadi 9 persen. (Foto: AP)

Kendaraan listrik yang dibuat oleh Tesla di China kini akan dikenakan bea masuk sebesar 9 persen atas impor ke Uni Eropa. Angka tersebut turun dari tarif sebelumnya sebesar 20,8 persen pada bulan Juli. Saham Tesla naik lebih dari 1 persen dalam perdagangan pagi AS menyusul rancangan keputusan tersebut.

Keputusan untuk memberikan Tesla tarif impor individual yang lebih rendah dibanding mobil buatan China lainnya ini dilakukan setelah produsen kendaraan listrik milik Elon Musk ini mengajukan permohonan yang didukung sejumlah bukti kepada Uni Eropa. 

Perusahaan mobil listrik China yang didukung Warren Buffett, BYD juga mendapatkan penurunan tarif impoir dari17,4 persen menjadi 17 persen. Sementara, Geely mendapatkan potongan bea masuk menjadi 19,3 persen dari 19,9 persen, dan SAIC dari 37,6 persen menjadi 36,3 persen.

Perusahaan lain yang bekerja sama dengan Uni Eropa dalam penyelidikan terhadap subsidi besar-besaran China terhadap mobil listrik, akan mendapatkan tarif sebesar 21,3 persen. Angka ini lebih tinggi dari tarif 20,8 persen yang akan dihadapi perusahaan yang bekerja sama berdasarkan keputusan Uni Eropa sebelumnya pada bulan Juli.

Sementara, bagi perusahaan-perusahaan yang tidak bekerja sama, akan dikenakan bea masuk sebesar 36,3 persen, turun dari sebelumnya di 37,6 persen. 

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Bisnis
3 hari lalu

Kekayaan Elon Musk Anjlok setelah Tesla Menyetujui Paket Gaji Rp16.000 Triliun

Nasional
12 hari lalu

Prabowo Tegaskan Negosiasi Tarif Impor AS Terus Berlanjut

Internasional
12 hari lalu

Tanggapan Santai Rusia Setelah Menguji Coba Rudal Bertenaga Nuklir Burevestnik

Internasional
13 hari lalu

Trump Sepakat Pangkas Tarif Impor China Jadi 47 Persen usai Bertemu Xi Jinping

Mobil
20 hari lalu

Tesla Efisiensi Tak Lagi Sertakan Kunci Kartu, Semua Dikendalikan Lewat Smartphone

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal