BNPB Keluhkan Anggaran Terus Turun, Begini Komentar Kemenkeu

Rully Ramli
Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Askolani. (Foto: iNews.id/Isna Rifka)

JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengeluhkan anggaran yang didapat institusinya pada 2019 yang hanya sebesar Rp610 miliar. Angka ini turun sebanyak Rp90 miliar dari tahun 2018 yang sebesar Rp700 miliar.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Askolani mengatakan, angka yang disebutkan oleh BNPB hanya sebatas anggaran rutin saja.

"Anggaran itu bukan hanya rutin saja, anggaran yang di omongin BNPB itu seolah hanya anggaran rutin," kata Askolani di Jakarta, Senin (31/12/2018).

Anggaran rutin yang dimaksud Askolani sejatinya belum memasukkan anggaran bencana, melainkan hanya digunakan sebagai anggaran operasional, belanja barang, pegawai, dan lainnya. Dia menekankan, bahwa anggaran rutin bukanlah sumber pendanaan utama yang digunakan untuk menanggulangi bencana.

"Yang lebih masif itu yang recon, itu yang menambah pagunya BNPB," ujar Askolani.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
4 hari lalu

Korban Hilang Banjir Bandang di Nduga Papua Bertambah jadi 23 Orang 

Nasional
5 hari lalu

Banjir Bandang dan Longsor Terjang Nduga Papua, 15 Orang Hilang

Nasional
5 hari lalu

Bencana Longsor Maut di Trenggalek, 4 Orang Tewas Tertimbun

Nasional
11 hari lalu

Harta Kekayaan Heru Pambudi Sekjen Kemenkeu Capai Rp71 Miliar, Unggul Jauh dari Purbaya

Nasional
12 hari lalu

BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabar dan Jateng, Antisipasi Hujan Lebat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal