NEW DELHI, iNews.id - Setelah dirawat selama 21 hari di rumah sakit, aktor legendaris Bollywood Amitabh Bachchan sembuh dari Covid-19. Berhasil mengalahkan penyakit menular tersebut, pria 77 tahun ini pulang ke rumah Minggu, 2 Agustus 2020.
Kesembuhan Amitabh menyusul sang menantu Aishwarya Rai Bachchan dan putrinya, Aaradhya, yang telah dinyatakan negatif Covid-19.
Dinyatakan sembuh dari Covid-19, Amitabh meluapkan rasa syukurnya di media sosial Twitter. Dia berterima kasih atas doa-doa yang diberikan pada dirinya.
“Saya kembali ke rumah dengan karantina mandiri. (Ini) rahmat Yang Maha Kuasa,” kata Amitabh seperti dikutip dari Twitternya, Senin (3/8/2020).
Setelah kesembuhan Amitabh, kini tersisa satu anggota keluarga Bachchan yang masih dirawat di rumah sakit. Dia adalah putra Amitabh, aktor, sekaligus suami Aishwarya Rai, Abhishek. Dia hingga kini masih dirawat di Rumah Sakit Nanavati.