Diduga Mabuk, Driver Ojol di Bekasi Jatuh ke Jurang

Jonathan Simanjuntak
Driver ojek online (ojol) inisial JS (34) jatuh ke jurang dievakuasi petugas Damkar. (Foto ist).

BEKASI, iNews.id - Driver ojek online (ojol) inisial JS (34) jatuh ke jurang, kawasan Jalan Lingkar Masjid Nurul Huda, Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Bekasi. Diduga driver ojol tersebut sedang mabuk.

"Menurut warga dia (ojol) sudah dari jam dua pagi di pinggiran jurang (duduk), dia terpengaruh gitu, agak mabuk lah. Tapi kita nggak tahu mabuk alkohol atau obat," kata Komandan Rescue Damkar Kota Bekasi, Rahmat ketika dikonfirmasi, Minggu (24/4/2022).

Sejumlah warga mengaku sudah memperingatkan driver ojol tersebut. Namun driver ojol tersebut tak malah balik marah ketika diberitahu warga.

"Ya (ngeyel). Malah nggak mau dikasih tahu, dia akhirnya jatuh," tutur Rahmat.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Megapolitan
10 hari lalu

2 Kurir Sabu Diringkus, Bawa 100 Kg Siap Edar di Malam Tahun Baru

Megapolitan
24 hari lalu

Viral Pria Disekap Orang Ngaku Intel di Plaza Pondok Gede, Uang dan Motor Digasak  

Nasional
26 hari lalu

Polri Gandeng Ojol Jadi Duta Keselamatan Lalin, Kakorlantas: Mereka Paling Sering di Jalan

Internasional
31 hari lalu

Aturan Ketat! Jepang Cabut SIM Ratusan Pengendara gegara Mabuk saat Bersepeda

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal