BSU Cair, Wapres Gibran Pantau Langsung Penyaluran di Boyolali

Vitriana D
Wapres Gibran Rakabuming meninjau penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) di Kantor Pos Boyolali, Jumat (18/7/2025). (Foto: MPI/Vitriana)

BOYOLALI, iNews.id - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) di Kantor Pos Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (18/7/2025). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan bantuan tepat sasaran bagi kelompok pekerja rentan di tengah kondisi ekonomi yang menantang.

Program BSU merupakan arahan Presiden Prabowo Subianto guna menjaga daya beli masyarakat serta mendorong perputaran ekonomi nasional. Dalam kegiatan ini, Gibran didampingi Wakil Menteri Ketenagakerjaan Immanuel Ebenezer, Wamen BUMN Aminuddin Ma’ruf, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi serta jajaran pejabat daerah lainnya.

“Saya ingin titip pesan saja ke Bapak Ibu semua yang menerima BSU, bantuan yang sudah diterima digunakan dengan baik untuk kegiatan-kegiatan yang produktif,” ujar Wapres Gibran, Jumat (18/7/2025).

Dia menekankan momentum tahun ajaran baru menjadi saat yang tepat untuk memanfaatkan BSU dalam menunjang kebutuhan pendidikan anak.

Wapres juga sempat menyaksikan langsung tahapan pencairan bantuan, mulai dari proses verifikasi identitas hingga penerimaan tunai di loket Kantor Pos. Dia meminta seluruh unsur pemerintah, baik pusat maupun daerah untuk mengawal penyaluran bantuan ini secara ketat.

“Saya mohon untuk ikut memonitor agar bantuannya tersalurkan dengan baik, tepat sasaran dan nanti penggunaannya juga untuk kegiatan yang baik atau positif,” kata Gibran.

Wamenaker Immanuel Ebenezer dalam keterangannya menyebut BSU 2025 ditargetkan rampung sebelum akhir Juli, dengan total anggaran Rp10,3 triliun.

“Program BSU yang diluncurkan Juni ini telah disalurkan kepada 13,8 juta pekerja dari total 15,9 juta penerima atau sekitar 86,66 persen secara nasional,” ucapnya.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Gibran Ingatkan BSU Jangan Dipakai Judol: Bisa Kita Lacak!

Nasional
4 bulan lalu

Gaji Berapa yang Dapat BSU? Update Juli 2025: Syarat, Cara Cek dan Jadwal Cair Terbaru

Nasional
4 bulan lalu

Gaji yang Dapat BSU, Siapa Saja?

Nasional
4 bulan lalu

Beredar Link Palsu BSU, Kemnaker: Jangan Kasih Data Pribadi ke Situs Tak Resmi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal