Jadi Tersangka Kasus Suap, Kekayaan Kepala Kantor Pajak Jakut Dwi Budi Iswahyu Tembus Rp4,8 Miliar

Riyan Rizki Roshali
Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara Dwi Budi Iswahyu ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pemeriksaan pajak. (Foto: Jonathan Simanjuntak)

JAKARTA, iNews.id - Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Madya Jakarta Utara Dwi Budi Iswahyu ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pemeriksaan pajak oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada, Sabtu (10/1/2026).

Berdasarkan data LHKPN, Dwi Budi Iswahyu yang menjabat sebagai Kepala Kantor pada Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan, tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp4.874.676.535 (Rp4,8 miliar). 

Dalam laporan tersebut, harta berupa tanah dan bangunan menjadi komponen terbesar dengan total nilai Rp4.745.689.667. Aset properti tersebut tersebar di sejumlah daerah, antara lain Jakarta Selatan, Tangerang, Tangerang Selatan, Depok, Sukabumi, dan Magelang.

Selain properti, Dwi Budi Iswahyu juga memiliki sejumlah kendaraan bermotor senilai Rp406 juta. Dia juga mempunyai harta bergerak lainnya sebesar Rp185 juta, kas dan setara kas Rp532.448.881, serta harta lainnya senilai Rp151.980.475.

Berikut rincian kekayaan Dwi Budi Iswahyu berdasarkan LKHPN tahun 2024:

Data Harta Kekayaan

A. Tanah dan Bangunan
Total: Rp 4.745.689.667

1. Tanah seluas 320 m² di Kota Sukabumi – Rp11.520.000
2. Tanah dan bangunan seluas 486 m²/280 m² di Jakarta Selatan – Rp2.529.730.000
3. Tanah seluas 100 m² di Kota Depok – Rp79.982.000
4. Bangunan seluas 387 m² di Kota Tangerang – Rp624.457.667
5. Tanah dan bangunan seluas 96 m²/72 m² di Tangerang Selatan – Rp1.300.000.000
6. Tanah seluas 1.432 m² di Kabupaten Magelang – Rp200.000.000

B. Alat Transportasi dan Mesin
Total: Rp406.000.000

1. Mobil Mazda Sedan tahun 1987 – Rp10.000.000
2. Mobil BMW 323i Sedan tahun 1996 – Rp40.000.000
3. Motor Piaggio tahun 2014 – Rp17.000.000
4. Motor Vespa Piaggio Primavera tahun 2017 – Rp19.000.000
5. Motor Honda Rebel CMX500 tahun 2018 – Rp120.000.000
6. Mobil Toyota Fortuner tahun 2016 – Rp200.000.000

C. Harta Bergerak Lainnya
Rp185.000.000

D. Surat Berharga
Nihil

E. Kas dan Setara Kas
Rp532.448.881

F. Harta Lainnya
Rp151.980.475

Rekapitulasi

Sub Total Harta: Rp6.021.119.023
Utang: Rp1.146.442.488
Total Harta Kekayaan Bersih: Rp4.874.676.535

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
17 jam lalu

Penampakan Emas 1,3 Kg hingga Uang Dolar Singapura dari Kasus Suap Pejabat Pajak Jakut

Nasional
19 jam lalu

Modus Korupsi Petugas Pajak Jakut, Minta Rp8 Miliar Buat Diskon Pajak 80 Persen

Nasional
20 jam lalu

KPK Tetapkan Kepala Kantor Pajak Jakut dan 2 Anak Buah Tersangka usai OTT

Nasional
1 hari lalu

KPK Sita Uang hingga Logam Mulia saat OTT Pegawai Pajak Jakut, Total Rp6 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal