Menkominfo: Konten Radikalisme di Media Sosial Menurun

Antara
Menkominfo Rudiantara. (Foto: SINDOnews)

JAKARTA, iNews.id - Pemblokiran 4.078 konten radikalisme oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) berhasil menurunkan pemberitaan dan unggahan mengenai hal itu di sejumlah platform media sosial (medsos). Pemblokiran tersebut dilakukan sejak 11 Mei 2018 lalu.

Menkominfo Rudiantara mengatakan, konten terkait radikalisme di medsos menurun sejak pekan lalu karena pemberitaan dan unggahan mengenai hal tersebut juga menurun.

"Sekarang sudah menurun, secara total yang sudah diblok dari media sosial atau situs totalnya lebih dari 4.000 sampai 30 Mei 2018," ujar Rudiantara ditemui usai Buka Bersama di Gedung Kominfo, Jakarta, Kamis.

Tren penurunan terjadi mulai 21 Mei 2018. Sebelumnya, konten berkaitan dengan radikalisme terjaring sekitar 400 konten per hari, sementara kini sudah jauh menurun menjadi sekitar 40 konten per hari. Sedangkan jumlah keseluruhan konten yang tersisir dan masih memerlukan verifikasi sebanyak 20.000.

Dari sebanyak 4.078 konten radikal yang telah diblok sampai 30 Mei 2018, hampir setengahnya dari platform media sosial Facebook dan Instagram dan sisanya tersebar di platform yang lainnya. Menkominfo menegaskan, meski konten radikal di media sosial telah menurun, penyisiran dan verifikasi terus dilakukan.

Editor : Azhar Azis
Artikel Terkait
Nasional
7 tahun lalu

Kemenkominfo Jaga Situs KPU dari Masa Tenang hingga Penghitungan Suara

Nasional
7 tahun lalu

Bawaslu Cecar Rudiantara 30 Pertanyaan soal Yang Gaji Kamu Siapa

Internet
8 tahun lalu

Temui Menkominfo, Tik Tok Diminta Ubah Batas Usia Pengguna

Internet
8 tahun lalu

Tik Tok Temui Menkominfo Rudiantara, Ini Detail yang Dibicarakan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal