7 Cara Menjaga Pola Makan Sehat Selama Berpuasa, Jangan Skip Sahur Kurangi Minuman Manis
5. Makan cukup karbohidrat kaya serat
Karbohidrat kaya akan serat memberikan energi pada tubuh dan memberikan rasa kenyang daripada makanan rendah serat. Contoh makanan tinggi serat misalnya beras merah, biji-bijian, buah segar dan sayuran mentah.
6. Wajib sayur dan buah
Sayur dan buah berfungsi sebagai pelindung tubuh kita karena membantu tubuh melawan penyakit. Mengingat sayur dan buah adalah sumber berbagai vitamin dan mineral, ditambah lagi sayur dan buah juga rendah kalori dan juga berkontribusi pada asupan serat harian tubuh.
7. Minum cukup cairan
Pastikan minum air mineral yang cukup sehari-hari. Batasi asupan minuman yang mengandung kafein karena sifatnya yang diuretik dan tidak akan memberikan hidrasi yang cukup bagi tubuh.
Itulah cara menjaga pola makan sehat selama puasa agar tubuh terhindar dari penyakit.
Editor: Elvira Anna