Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pakar Hukum Surati Komisi III DPR, Minta Keabsahan Ketua MK Suhartoyo Dibahas
Advertisement . Scroll to see content

Profil dan Biodata Suhartoyo, Ketua MK Baru Pengganti Paman Gibran

Jumat, 10 November 2023 - 17:56:00 WIB
Profil dan Biodata Suhartoyo, Ketua MK Baru Pengganti Paman Gibran
Profil dan Biodata Suhartoyo . Mahkamah Konstitusi (MK) resmi memilih hakim Suhartoyo sebagai Ketua MK menggantikan Anwar Usman pada hari ini, Kamis (9/11/2023). (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

Suhartoyo pernah bertugas jadi Wakil Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Timur (2010-2011), dan Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (2011). Pada tahun 2011, Suhartoyo naik pangkat menjadi Hakim Pengadilan Tinggi Denpasar.

Pada Desember 2012, panitia seleksi mengumumkan Suhartoyo sebagai Hakim Konstitusi usulan MA menggantikan Ahmad Fadlil Sumadi, yang tidak dipilih lagi.

Penunjukan Suhartoyo menuai kontroversi dari beberapa pihak. Bahkan, mantan Hakim Konstitusi, Maruarar Siahaan dan Harjono, berpandangan bahwa Fadlil lebih layak untuk menjadi Hakim Konstitusi karena pengalamannya sebagai panitera MK dan hakim satu periode.

Ketua Pansel sekaligus Wakil Ketua MA Bidang Non-Yudisial Suwardi mempertahankan Suhartoyo, meskipun pihak Komisi Yudisial (KY) pun mengajukan protes. 

KY juga membuka investigasi formal atas peran Suhartoyo dalam pembebasan tersangka BLBI Sudjiono Timan, dan klaim bahwa ia sering bepergian ke luar negeri.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut