KYIV, iNews.id - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky memberi tahu para menteri keuangan duania, negaranya membutuhkan 7 miliar dolar AS atau setara Rp100,2 triliun setiap bulan untuk mengatasi kerugian ekonomi akibat perang.
"Kita akan membutuhkan ratusan miliar dolar AS untuk membangun kembali semua ini nantinya," kata dia, dikutip dari BBC, Minggu (24/4/2022).
Dia mengatakan itu dalam pidatonya di Konferensi Dana Moneter Internasional (IMF) dan Bank Dunia lewat video dari Kyiv. Sementara itu, Bank Dunia memperkirakan dibutuhkan dana sekitar 60 miliar dolar AS atau sekitar Rp859 triliun untuk memperbaiki kerusakan fisik di Ukraina akibat perang.
Zelensky menambahkan, komunitas global perlu segera mengeluarkan Rusia dari lembaga keuangan internasional, termasuk Bank Dunia, IMF, dan lainnya.
"(Semua negara) harus segera bersiap untuk memutuskan semua hubungan dengan Rusia," ujarnya.