Alasan Hukuman Vadel Badjideh Makin Berat usai Banding Ditolak Terungkap!

Ravie Wardani
Vadel Badjideh. (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Pengadilan Tinggi (PT) DKI Jakarta melalui putusannya memberikan hukuman lebih berat kepada Vadel Badjideh usai banding ditolak. Apa alasannya?  

TikToker Vadel Badjideh selaku terpidana kasus asusila anak di bawah umur divonis 12 tahun penjara dan denda Rp1 miliar. Hukuman itu lebih berat dari vonis pertama, yaitu sembilan tahun.

Humas Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Catur Irianto, memaparkan alasan majelis hakim mengubah putusan yang sebelumnya diterima Vadel dari Pengadilan Negeri Jakarta Selatan setelah melakukan banding.

"Kalau di dalam putusan itu kami baca, itu ada yang memberatkan. Jadi, kembali lagi bahwa pidana 12 tahun itu karena yang terbukti itu ada dua. Sama dengan PN juga," kata Catur di kantornya, Jumat (7/11/2025).

"Yang pertama adalah perbuatan persetubuhan dengan anak di bawah umur. Sedangkan dakwaan yang kedua adalah pengguguran kandungan juga terbukti. Jadi di sini kumulatif, ada dua tindak pidana yang terbukti," sambungnya.

Catur menuturkan, majelis hakim memiliki alasan khusus dalam memperberat hukuman sang TikToker. Hal ini merujuk pada dua kali tindakan pengguguran kandungan korban anak LM.

"Dan pelakunya ini sama aja, itu aja yang dulu, pelaku yang itu juga. Jadi sudah dilakukan dua kali, sehingga ya ini ada trauma lah kepada korban," tegasnya.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Nestapa Vadel Badjideh, Banding Ditolak Bikin Vonis Tambah Berat

Nasional
1 hari lalu

Banding Ditolak, Hukuman Vadel Badjideh Diperberat Jadi 12 Tahun Penjara

Seleb
1 hari lalu

Banding Ditolak! Vadel Badjideh Dihukum 12 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar

Kuliner
1 jam lalu

Gemas! Ubi Cilembu Jadi Rider Maher Zain di Indonesia

Destinasi
2 jam lalu

Viral Padel dengan View Gunung Uhud di Madinah, Netizen Speechless!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal